Type your search here:

Please Wait..

Newest Videos

Showing posts with label KABAR HAUL. Show all posts
Showing posts with label KABAR HAUL. Show all posts

Kh.Ali Maschan Moesa Hadiri Haul Ke-68 Kh. Ahmad Muhtadi



Kh.Ali Maschan Moesa Hadiri Haul Ke-68 Kh. Ahmad Muhtadi 

Sendangagung- Di Desa Senangagung memiliki tokoh pejuang 45 salah satuny, KH.  Ahmad Muhtadi.  Seorang kiai,  tokoh pendidikan yang sudah mendirikan yayasan pendidikan yang dikenal dengan nama madrasah Al Muhtadi.  Untuk mengenang jasa KH.  Ahmad Muhtadi,  pengurus madrasah almuhtadi tiap tahun mengadakan acara haul.  Ada beberapa rangkaian acara yang digelar pada tahun ini. 
Pra Peringatan Haul Almagfurlah ke-68 KH.Ahmad Muhtadi sudah dimulai sejak Senin malam –Kamis malam  (18-20/7/2016) dengan agenda perpisahan dan pentas seni TK/PAUD,wisuda TPQ dan Madin, dan wisuda purna siswa MI-MTs yang dimulai pukul 19.00 wib hingga 23.00 wib.
Kemudian pada Kamis pagi (21/7/2016 digelar agenda jalan sehat untuk umum yang diikuti oleh semua kalangan warga masyarakat Sendangagung tua-muda,laki-laki, perempuan dengan start-finish MI Almuhtadi Suto yang berlangsung mulai pukul 05.00 wib hingga sekitar 10.15 wib. Berbagai hadiah diperebutkan –sepeda,panci,sabluk,kompor gas,kerudung dsb - yang disumbangkan dari warga yang ingin berpartisipasi. Jalan sehat tahun iki dimeriahkan oleh group gambus ar-rahmah al muhtadi,  akustik ma al muhtadi dan gamelawan. 
Sore harinya ba’da Ashar dilanjutkan ziarah ke Maqbaroh KH.Ahmad Muhtadi di Desa Dagan Kecamatan Solokuro yang diikuti oleh semua guru dan karyawan Madrasah beserta warga masyarakat yang berminat, yang diangkut dengan 4 mobil kijang dan 1 mobil Elf meluncur ke lokasi yang sudah dipersiapkan oleh pihak panitia yang sudah meluncur terlebih dahulu, acara pembacaan Yasin dipimpin oleh Gus Asror ( cucu menantu KH.Zuber Umar) dan tahlil dipimpin oleh KH.Zuber Umar berlangsung dengan hidmat hingga sekitar 17.10 wib.Malamnya pun wisuda purna siswa dan kreasi seni MTs Almuhtadi hingga pukul 23.00 wib
Dilanjutkan Jumat siang pukul 14.00 wib (22/7/2016) pawai ta'aruf dan drum band yang dikuti oleh semua guru dan santri al muhtadi mulai dai RA sampai MA.  Rute yang ditempuh seperti rute karnaval Agustusa. Selain santri dan guru,  pawai inidimeriahkan 3 drumband – drumband remas R.Noer Rochmad Sendangduwur,drumband “Taberan”, dan SKT 45. Di perempatan jalan masjid Mukhlisin SKT 45 display beberapa menit, ratusan warga memadati jalan dan puluhan kamera HP merekam aksi mereka. Seperti biasanya,  usai pawai drumband yang ikut pawai dipersilakan untuk display,  tahun ini display dimulai dari drumband RA Al muhtadi,  dilanjut 3 drumband.  Setelah display 4 drumband,  penonton bisa menikmati sajian atraksi dari pagara nusa MTs Al Muhtadi. 
Menjelang puncak acara, Sabtu pagi (23/7/2016) setelah sholat subuh acara Tahfidul Qur’an Bil Ghoib hingga siang hari pukul 12.00 WIB, dilanjutkan dengan acara puncak yaitu tahlil dan pengajian umum yang rencananya berkenan hadir Drs.H.Syaifullah Yusuf ( Wagub Jatim) dan Prof.Dr.KH.Ali Maschan Moesa,M.Si ( Wakil Rois Syuriyah PWNU jatim), namun sampai pukul 10.47 wib mendadak Wagub yang akrab disapa Gus Ipul itu melalui ajudannya Doni memberikan informasi kepada Panitia melalui Imam fadli (Alumni Almuhtadi) berhalangan hadir karena menghadiri acara UN Habitat (peretemuan negara-negara PBB tentang lingkungan hidup di Surabaya). Sekitar pukul 14.49 WIB KH.Ali Maschan Moesa memasuki arena pengajian haul didampingi oleh Gus Mas’ud Baraja. Pengajian umum berakhir jam 16.30 WIB.

"alhamdulillah haul tahun ini yang hadir tambah banyak,  tahun kemarin panitia menyediakan nasi sebanyak 1500. Haul kali ini panitia menyediakan kurang lebih 2.200 nasi bungkus dan habis.  Semua undangan mulai dari anak-anak sampai tua dapat nasi semuanya. Tahun ini aula kami fungsikan juga,  dan alhamdulillah penuh.  Harapan kami semoga tahun depan lebih meriah lagi".  Ungkap Nur Halim,  sekretaris panitia haul. (luthfi)

PAMFLET FESTIVAL ALBANJARI SE-JATIM 2015 SENDANGAGUNG PACIRAN LAMONGAN




UNDANGAN HAUL KH. AHMAD MUHTADI KE-66